HP Samsung 2 Jutaan

Rekomendasi HP Samsung 2 Jutaan 2023, Serba Paket Komplit  

Diposting pada

HP Samsung 2 jutaan adalah produk smartphone Samsung dengan harga mulai 2-3 juta rupiah dengan spesifikasi layak menjadi rekomendasi. Rentang handphone dengan harga mulai 2 hingga 3 jutaan rupiah biasanya memang ramai peminat sehingga brand pun berlomba-lomba menghadirkan produk yang kompetitif. Nah, Anda yang termasuk pengguna setia merek Samsung, bisa menyimak daftar HP berikut ini sebagai referensi membeli HP baru.    

Apa Saja Produk HP Samsung 2 Jutaan Terbaik 2023 Ini? 

Pastinya Anda sudah mengetahui bahwa Samsung merupakan salah satu produsen smartphone terbesar di dunia dan selalu menghadirkan lini produk berkualitas. Tak sekedar itu, Samsung juga memberikan lebih banyak pilihan dengan harga produk yang juga bervariasi. Anda pun tak akan kesulitan untuk mendapatkan produk sesuai harapan dengan harga yang juga pas.  

HP Samsung 2 Jutaan

Begitu pula dengan produk handphone yang Samsung perkenalkan ke pasar Tanah Air. Anda yang memiliki anggaran di bawah 3 jutaan untuk beli handphone pun tak akan kesulitan. Ya, samsung memiliki deretan produk yang bisa Anda pertimbangkan berikut ini:  

1. Samsung Galaxy A13 LTE  

Meskipun bukan lagi berstatus sebagai produk terbaru dari Samsung, A13 LTE tetap layak menjadi salah satu pilihan. Anda yang tak terlalu mementingkan konektivitas kekinian (5G) bisa mendapatkan HP Samsung terjangkau dengan spesifikasi yang cukup untuk kebutuhan sehari-hari. Produk yang satu ini bisa jadi salah satu pilihan terbaik bagi Anda yang mencari HP sekunder untuk diandalkan di segala kebutuhan. 

Baca Juga:  Penyebab Hp Lemot dan Cara Mengatasinya

Harga Samsung Galaxy A13 LTE:  

  • 4/64 Rp2.049.000  
  • 4/128 Rp.2.499.000  
  • 6/128 Rp.2.699.000   

2. Samsung Galaxy A14 LTE  

Jika Anda ingin yang paling baru, maka A14 LTE bisa masuk pertimbangan. Ponsel yang terasa mantap (berat) dalam genggaman ini rilis awal 2023 dengan spesifikasi yang termasuk sebagai kelas menengah ke bawah dan masih terbilang ideal untuk melibas berbagai tugas sehari-hari. Hadir sebagai pembaruan A113 LTE, seri ini bisa menjadi upgrade yang sesuai dan layak untuk Anda tebus.     

Harga Samsung Galaxy A14 LTE: 

  • 6/128 Rp.2.424.000 

3. Samsung Galaxy A14 5G 

Opsi ketiga, bagi Anda yang ingin menggunakan koneksi generasi berikutnya adalah A14 5G yang juga rilis awal 2023, tepatnya bulan Februari. Produk ini menjadi smartphone 5G pertama Samsung untuk kelas menengah ke bawah. Tak hanya itu, produk ini juga digadang-gadang sebagai paket komplit dari segala lini yang ia tawarkan ke pasaran.   

Harga Samsung Galaxy A14 5G 

  • 6/128GB Rp2.999.000 
Baca Juga:  Begini 5 Pilihan Cara Mengubah PDF ke Word di Laptop dan HP 

4. Samsung Galaxy M14 5G  

Mencari yang lebih powerful dari pilihan-pilihan yang sudah ada di atas? Mungkin M114 bisa jadi pilihan berikutnya. Produk yang dikenalkan ke pasar pada bulan berikutnya setelah A-Series di atas ini bisa jadi pilihan terbaik di rentang Rp.2,5 jutaan. Dengan jerohan yang sedikit lebih kencang, M-Series kelas bawah ini membawa baterai 6.000 mAh yang bisa jadi sangat dibutuhkan beberapa kategori pengguna. 

Harga Samsung Galaxy M14 5G: 

  • 4/64 Rp2.315.000  
  • 4/128 Rp2.410.000 

5. Samsung Galaxy M32   

Ingin mengoptimalkan budget yang Anda punya? Maka M32 yang sudah cukup lama di pasaran pun masih layak jadi incaran. Meskipun mulai memasar pada Juni 2021 silam, produk Samsung hadir dengan update software yang berkelanjutan sehingga Anda tak perlu khawatir dengan kinerjanya saat ini. Layar Super AMOLED 90Hz yang ringkas (6,4 inci) di genggaman bisa jadi faktor krusial Anda meminang M32 ini.     

Harga Samsung Galaxy M32: 

  • 6/128 Rp.2.999.000 

Akhir Kata 

Mana HP Samsung 2 jutaan pilihan Anda? Tentu saja semua kembali pada kebutuhan dan preferensi Anda sebagai pengguna. Rekomendasi produk-produk di atas sepertinya tak akan mengecewakan Anda mengingat nama besar Samsung yang selalu bisa memuaskan penggunanya di berbagai segmen. Inilah yang kemudian membuat banyak orang memilih setia dengan brand Samsung dari waktu ke waktu. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *