Cara Tarik Komisi TikTok Affiliate

Panduan dan Cara Tarik Komisi TikTok Affiliate 

Diposting pada

Cara tarik komisi TikTok Affiliate adalah prosedur yang perlu pengguna lakukan untuk mencairkan pendapatan mereka dari program tersebut. 

Saat ini, mungkin Anda tertarik untuk ikut program TikTok Affiliate yang menjanjikan penghasilan tambahan dari media sosial. 

Atau mungkin Anda sudah bergabung namun masih belum mengetahui bagaimana cara transfer komisi afiliasi TikTok. 

Bagaimanakah Cara Tarik Komisi TikTok Affiliate? 

Sebagai informasi, program TikTok Affiliate adalah program kerjasama antara TikTok dengan penggunanya yang memiliki banyak followers di platform tersebut.  

Cara Tarik Komisi TikTok Affiliate

Program ini bertujuan untuk memberikan insentif bagi pengguna yang aktif dalam membuat konten berkualitas di TikTok.  

Artinya, pengguna yang memiliki banyak pengikut atau memiliki pengaruh signifikan di TikTok, bisa mendapatkan gaji dengan menawarkan produk afiliasi melalui konten.  

Ya, program ini terbilang masih menjanjikan bagi kreator yang bisa mempromosikan produk atau layanan mitra TikTok.  

Dari kegiatan tersebut, kreator bisa mendapatkan komisi apabila ada penguna yang melakukan pembelian atau langganan melalui link yang kreator bagikan. 

Syarat Daftar Tiktok Affiliate 

Untuk bisa bergabung dalam program TikTok Affiliate, pengguna harus memenuhi sejumlah persyaratan antara lain: 

  • Memiliki akun TikTok aktif dan terverifikasi. 
  • Telah memiliki sedikitnya 10.000 followers TikTok dengan 100.000 tayangan video dalam 30 hari terakhir. 
  • Sanggup membuat konten sesuai kebijakan dan standar komunitas TikTok. 
  • Mendaftar melalui formulir online yang tersedia di website resmi TikTok. 
Baca Juga:  Rekomendasi 5 Aplikasi Foto Penghasil Uang yang Membayar 

Cara Mendapatkan Komisi dari TikTok Affiliate 

Berikut ini prosedur dan cara mendapatkan komisi dari afiliasi TikTok: 

  1. Silakan daftar sebagai anggota TikTok Affiliate, isi formulir pendaftaran meliputi data pribadi, akun TikTok, dan informasi pembayaran. 
  2. Selanjutnya, pilih produk atau layanan yang ingin Anda promosikan dari katalog mitra TikTok. Pastikan Anda sudah mempelajari detail produk, harga dan komisi dari setiap mitra. 
  3. Setelah memilih produk, salin (copy) link afiliasi kemudian tempel (paste) di bio atau deskripsi video Anda.  
  4. Tambahkan pula hashtag seperti #TikTokAffiliate dan #ad untuk menunjukkan bahwa Anda sedang menjalankan iklan atau berkolaborasi dengan mitra TikTok pilihan Anda. 
  5. Unggah konten relevan yang menarik dan berkualitas sesuai produk atau layanan yang Anda promosikan ke audiens.   
  6. Setelah siap, bagikan video Anda ke followers lalu ajak mereka untuk klik link afiliasi tadi.  
  7. Optimalkan peluang afiliasi dengan membagikan video Anda ke platform lain seperti Instagram, Facebook maupun Twitter. 
  8. Amati performa video Anda dari dashboard TikTok Affiliate, meliputi jumlah tayangan, klik, konversi dan jumlah komisi yang Anda dapatkan. 
  9. Sesuai ketentuan, Anda akan menerima pembayaran komisi sesuai pilihan metode pembayaran Anda saat mendaftar.   
  10. Tarik komisi Anda sesuai instruksi yang diberikan. 
Baca Juga:  4 Pilihan Cara Menambah Kolom di Excel dengan Mudah 

Cara Mencairkan Komisi TikTok Affiliate 

Untuk mencairkan komisi yang sudah Anda kumpulkan dari program TikTok Affiliate, silakan ikuti langkah berikut: 

  1. Buka TikTok dan pastikan sudah login ke akun yang terdaftar afiliasi. 
  2. Ketuk ikon profil (di kanan bawah layar) kemudian ketuk ikon tiga garis (di kanan atas layar) untuk membuka Menu. 
  3. Selanjutnya, pilih opsi”TikTok Affiliate untuk masuk ke halaman Dashboard afiliasi. 
  4. Silakan ketuk pada tombol Withdraw (di atas dashboard) untuk melihat jumlah komisi dan pilihan metode pencairan. 
  5. Berikutnya, silakan memilih metode pencairan, misalnya transfer bank, PayPal, atau voucher belanja. 
  6. Anda bisa memasukkan informasi sesuai pilihan metode pencairan, seperti nomor rekening, alamat email atau kode voucher. 
  7. Setelah sesuai, ketuk pada tombol Submit untuk mengirimkan permintaan pencairan dan tunggu konfirmasi dari pihak TikTok. 
  8. Apabila permintaan pencairan Anda disetujui, maka Anda akan menerima komisi dalam waktu 3-5 hari kerja. 

Akhir Kata 

Cara tarik komisi TikTok Affiliate memang terbilang sangat mudah sehingga Anda yang sudah memenuhi syarat begabung afiliasi tak perlu ragu lagi untuk bergabung.  

Selain bisa mendapatkan komisi, Anda bisa menikmati akses ke pelatihan dari TikTok dan mendapatkan kesempatan untuk berkolaborasi dengan brand ternama.   

Namun tentu, Anda harus konsisten membuat konten yang relevan, bermanfaat dan berkualitas bagi followers Anda. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *