Cara Cek Nomor Smartfren

Begini 4 Pilihan Mudah Cara Cek Nomor Smartfren  

Diposting pada

Cara cek nomor Smartfren berikut ini berguna untuk memastikan berbagai informasi terkait kartu SIM Smartfren yang mereka gunakan. 

Untuk bisa melakukannya, Anda sebagai pengguna Smartfren tidak harus terhubung ke internet atau menginstal aplikasi provider. 

Lalu apa sajakah pilihan cara yang bisa Anda pilih untuk mengetahui nomor hingga berbagai  ini? Simak penjelasannya berikut. 

Apa Saja Cara Cek Nomor Smartfren yang Bisa Anda Coba? 

Cara Cek Nomor Smartfren

Mengetahui detail nomor sendiri memang menjadi salah satu hal yang penting bagi para pengguna kartu SIM dari provider manapun. 

Saat pengguna tidak mengetahui nomornya, maka mengisi pulsa atau mendaftar layanan pun bisa jadi lebih merepotkan. 

Sebagai salah satu penyedia layanan telekomunikasi terbesar di Indonesia, Smartfren pun menyediakan berbagai cara yang bisa pelanggannya manfaatkan. 

Termasuk untuk mengecek berbagai informasi terkait status dan nomor Smartfren berikut ini:  

Cek Nomor Smartfren (dan Masa Aktif) dari Kode Dial 

Opsi pertama ini bisa Anda pilih jika Anda tidak menginstal aplikasi MySmartfren di HP, atau sedang tidak terhubung ke internet. 

Melalui metode ini, Anda juga tidak harus memiliki sisa pulsa atau kuota, bahkan masa aktif. 

Pastikan saja bahwa HP Anda masih menunjukkan terhubung ke sinyal Smartfren dan nomor tidak melewati masa tenggang. 

Baca Juga:  Cara Transfer Pulsa Smartfren yang Mudah Dilakukan

Berikut langkah yang bisa Anda ikuti di HP:  

  1. Silakan buka aplikasi Telepon atau Panggilan di HP. 
  2. Buat panggilan baru dengan mengetuk kode:*999# di papan panggilan. 
  3. Jika sudah, ketuk tombol Call hingga muncul menu popup berisi nomor Smartfren, masa berlaku dan sisa pulsa. 

Cek Nomor Smartfren dengan Format SMS 

Apabila tampilan menu popup Anda rasa kurang nyaman, maka cara kedua ini bisa jadi cara alternatif meski tak seinstan cara pertama. 

Berikut langkah yang perlu Anda lakukan:  

  1. Buka aplikasi Pesan di HP Anda kemudian buat pesan baru. 
  2. Silakan tulis pesan dengan format: CEK  
  3. Jika sudah, kirimkan SMS tersebut ke nomor 995. 
  4. Setelah itu, Anda akan menerima SMS balasan berisi informasi nomor Smartfren Anda beserta sisa kuota (jika ada). 

Anda juga bisa menggunakan format yang sama untuk mengetahui sisa pulsa dan masa berlaku dengan mengirimkannya ke 999. 

Cek Nomor Melalui Aplikasi MySmartfren 

Cara Cek Nomor Smartfren

Cara yang paling praktis untuk saat ini untuk mengelola akun layanan telekomunikasi adalah dengan menginstal aplikasi provider. 

Dengan kata lain, Anda bisa menggunakan aplikasi MySmartfren untuk mengelola berbagai kebutuhan terkait nomor Smartfren Anda. 

Akan tetapi, untuk memastikan aplikasi ini dapat berjalan dengan lancar, pastikan HP Anda terhubung ke jaringan seluler Smartfren dengan kuota yang cukup.

Berikut langkah-langkah yang bisa Anda ikuti: 

  1. Silakan download dan instal aplikasi MySmartfren dari PlayStore atau AppStore. 
  2. Selanjutnya, silakan daftar atau login akun Smartfren menggunakan nomor Anda yang secara otomatis terdeteksi jika Anda menggunakan jaringan seluler Smarfren. 
  3. Setelah itu, Anda bisa melihat berbagai informasi terkait nomor Smartfren Anda di layar aplikasi tersebut, meliputi masa berlaku dan lainnya. 
Baca Juga:  Cara Kompres Video Dengan Mudah dan Cepat

Cek Nomor Smartfren di MiFi 

Lain lagi jika Anda menggunakan nomor Smartfren untuk koneksi di modem MiFi, maka langkah di atas mungkin tidak bisa Anda lakukan. 

Pastikan saja bahwa HP atau laptop Anda sudah terhubung ke jaringan Smartfren melalui koneksi MiFi agar dapat mengakses halaman pengaturan. 

Berikut ini langkah yang bisa Anda ikuti: 

  1. Silakan buka aplikasi browser yang ada di HP atau laptop yang sudah terhubung ke MiFi. 
  2. Setelah browser terbuka, masukkan 192.168.11 di kolom alamat (address bar). 
  3. Selanjutnya, Anda akan melihat halaman login ke pengaturan MiFi.  
  4. Silakan masukkan username: admin dan kata sandi: admin lalu tekan OK. 
  5. Setelah berhasil masuk, Anda bisa mengetahui detail terkait nomor Smartfren Anda. 

Akhir Kata 

Cara cek nomor Smartfren di atas bisa Anda pilih sesuai situasi dan preferensi Anda baik itu secara offline maupun online. 

Secara garis besar, pilihan cara yang bisa Anda pergunakan tidak jauh berbeda dengan yang diterapkan oleh provider lain untuk saat ini. 

Dengan demikian, Anda bisa mengetahui detail nomor Anda dengan cepat dan mudah untuk berbagai keperluan. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *