Kode Referral Bank Jago

Tentang Kode Referral Bank Jago dan Cara Pakainya 

Diposting pada

Kode referral bank Jago adalah serangkaian kode yang merupakan bagian dari program promosi untuk menarik lebih banyak pengguna.  

Ya, dengan mengikuti program referral ini, para Jagoan (sebutan nasabah bank Jago), bisa mendapatkan keuntungan berupa cashback hingga ratusan ribu rupiah. 

Jika Anda juga tertarik untuk mencoba menggunakan layanan bank digital yang satu ini, berikut penjelasannya.  

Jago Rame-rame: Program Kode Referral Bank Jago 

Kode Referral Bank Jago

Sebagai informasi, sebelum berubah nama menjadi PT Bank Jago Tbk pada 2020 yang lalu, layanan ini bernama bank Artos. 

PT Bank Artos Indonesia Tbk sendiri mulai berdiri pada 1992 dan berkantor pusat di Bandung. 

Bank Jago menawarkan pengalaman pengguna yang ramah dan modern, promosi yang menguntungkan, suku bunga yang kompetitif, dan keamanan yang terjamin. 

Ya, sebagai bank berbasis teknologi (tech-based bank), Jago menerapkan teknologi keamanan canggih untuk melindungi data dan uang nasabah. 

Selain itu, bank Jago juga sudah mengantongi izin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia, serta merupakan peserta penjaminan LPS. 

Saat ini, bank Jago hadir dalam bentuk layanan bank digital yang bisa nasabahnya akses melalui aplikasi.   

Dari aplikasinya, nasabah bisa menabung, berinvestasi, melakukan transaksi perbankan online dan mengatur keuangan dengan mudah namun tetap aman. 

Untuk meningkatkan layanan, Jago juga berkolaborasi dengan ekosistem digital Indonesia, salah satunya dengan Gopay 

Selain itu, demi menarik lebih banyak pengguna sekaligus mempertahankan nasabah lama, ban Jago juga menawarkan berbagai macam promo. 

Salah satu program promosi yang banyak menarik pengguna baru adalah Jago Rame Rame yang bisa dikatakan juga sebagai program referral. 

Baca Juga:  Cara Daftar Akun Agen Resmi Higgs Domino, Main Lebih Untung

Tentang Program Referral Jago Rame Rame 

JagoRameRame adalah program referral yang diberikan bank Jago untuk mengajak lebih banyak pengguna untuk registrasi Jago berdasarkan kode referral.  

Dari mengundang teman untuk registrasi menggunakan kode referal unik, maka Anda dan teman yang diajak masing-masing mendapatkan cashback Rp50.000. 

Menariknya lagi, Anda bisa mendapatkan cashback hingga Rp500.000 dengan mengundang 10 teman tiap bulan selama periode promo. 

Syarat dan Ketentuan Jago Rame Rame 

Sebelum Anda mencoba mengikuti program promosi yang satu ini, ada baiknya Anda mengetahui beberapa syarat dan ketentuan umum terlebih dahulu, antara lain: 

  • Periode promo adalah mulai 15 April hingga 31 Desember 2024 yang artinya masih menyisakan beberapa bulan lagi. 
  • Anda yang memilih layanan Jago, bisa mengundang pengguna Jago dan Jago Syariah. Sementara jika Anda memilih sebagai pengguna Jago Syariah, hanya bisa mengundang pengguna Jago Syariah saja. 
  • Bonus referral ini hanya berlaku untuk teman yang registrasi rekening Jago atau Jago Syariah baru, bukan teman yang sudah menjadi memiliki rekening Jago sebelumnya. 
  • Sebelum ikut program, pastikan Anda sudah registrasi akun Jago dengan nomor handphone terdaftar yang tidak berubah-ubah selama periode promo berlangsung.  
  • Teman yang diundang akan diarahkan untuk mendownload aplikasi Jago dan registrasi Jago menggunakan kode referral dari Anda. 
  • Pastikan Anda dan teman yang Anda undang sanggup memenuhi persyaratan terkait saldo rata-rata dan transaksi QRIS selama program berlangsung. 
  • Bonus Rp50.000 akan masuk ke Kantong Utama akun Jago selambat-lambatnya 14 hari kerja setelah semua ketentuan Anda penuhi. 
  • Jumlah cashback maksimum yang bisa Anda dapatkan dalam 1 bulan adalah untuk 10 teman yang registrasi Jago hingga sukses dan memenuhi ketentuan. 

Untuk informasi lebih detail terkait syarat dan ketentuan program ini bisa Anda ketahui di website resmi bank Jago lalu masuk ke halaman Jago Rame Rame. 

Cara Menggunakan Kode Referral di Program Jago Rame Rame 

Kode Referral Bank Jago

Karena program ini melibatkan Anda dan teman yang diajak, maka cara penggunaan pun bisa kita bagi menjadi 2 bagian sebagai berikut. 

Baca Juga:  Penyebab WhatsApp Tidak Bisa Mengunduh Gambar dan Solusinya 

Langkah Jika Anda yang Mengajak

  1. Silakan download aplikasi Jago dan selesaikan registrasi akun Jago Anda. 
  2. Berikutnya, ketuk menu JagoRameRame di halaman utama aplikasi Jago. 
  3. Lihat kode unik referral Anda lalu ketuk ikon salin di sebelah kode tersebut. 
  4. Setelah menyalin kode, bagikan kode tersebut ke teman-teman Anda yang mungkin tertarik untuk ikut menggunakan layanan Jago atau Jago Syariah. 
  5. Penuhi ketentuan program dengan melakukan isi saldo paling sedikit Rp500.000 dan pertahankan saldo tersebut hingga akhir periode.   
  6. Selain itu, Anda juga harus melakukan transaksi minimal Rp20.000 menggunakan QRIS di aplikasi Jago. 
  7. Pastikan Anda bisa memenuhi kedua ketentuan (saldo rata-rata minimal dan transaksi QRIS) di bulan yang sama saat teman Anda mengaktifkan akunnya.   
  8. Apabila berhasil, maka Anda dan teman masing-masing mendapatkan bonus Rp50.000.   

Langkah Jika Anda yang Diajak 

  1. Silakan download aplikasi Jago dan masukan kode referral dari teman Anda saat mendaftar di aplikasi Jago. Misalnya masukkan: AKHE2EE0 
  2. Setelah melakukan registrasi dan memasukkan kode referral, pastikan Anda segera mengisi saldo. Isi saldo Anda minimal Rp500.000 dan paling lambat 7 hari sejak akun aktif. Pertahankan saldo rata-rata minimal sebesar Rp500.000 selama 30 hari. 
  3. Selanjutnya, Anda juga perlu melakukan transaksi menggunakan QRIS Jago sedikitnya Rp20.000 selama periode promo. 
  4. Setelah berhasil melakukan langkah di atas, maka Anda dan teman yang mengajak masing-masing akan mendapatkan bonus Rp50.000.   

Akhir Kata 

Itulah tadi penjelasan tentang program Jago Rame-Rame dan bagaimana cara menggunakan kode referral bank Jago. 

Dengan mengikuti program promosi menguntungkan ini dan memenuhi syarat dan ketentuan, Anda dan teman yang Anda ajak bisa mendapatkan cashback yang menarik.

Apabila Anda memiliki pertanyaan, silahkan hubungi 1500746  atau (021) 3000 0746 (Jago Customer Care) atau email [email protected] dan sosial media.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *